Skip to main content
MENU

Inilah Ruang Lingkup Kajian dan Peran Ilmu Biologi

Pada kesempatan ini, kita akan belajar tentang ruang lingkup dan peran ilmu Biologi. Bahasan materi ini merupakan awal bab mata pelajaran Biologi kelas sepuluh SMA/MA pada semester satu.

Tujuan dari mempelajari materi ini adalah agar kalian mengerti dan memahami apa itu ilmu Biologi, ruang lingkup dan perannya dalam kehidupa sehari – hari.

Nah, pasti kalian mempersiapkan pertanyaan. Ilmu apakah sebenarnya Biologi itu? Mengapa kita mempelajarinya? Sejauh mana ruang lingkup, manfaat dan perkembangan ilmu Biologi?

Sejumlah pertanyaan di atas, tentulah sangat menarik untuk dikaji. Oleh karena itu, mari kita pelajari lebih lanjut hakikat Biologi sebagai ilmu.

Dalam pembahasan ini, kita juga akan menemukan berbagai objek dan ragam persoalan dari berbagai tingkat organisasi kehidupan.

Oleh karena itu, bacalah pembahasan berikut.


A). Pengertian Ilmu Biologi

Kata Biologi merujuk pada sebuah istilah yang berasal dari Yunani, yaitu kata Bios yang berarti hidup dan Logos yang berarti ilmu.

Sehingga, Biologi dapat diartikan sebagai ilmu yang mempelajari masalah yang berhubungan dengan kehidupan.

Ruang lingkupnya mempelajari tentang segala kehidupan, baik yang kasat mata (berukuran makroskopis) maupun yang tidak kasat mata (berukuran mikroskopis).

Selain itu, perkembangan ilmu Biologi juga berperan dalam membantu menjaga kehidupan umat manusia, yang berkembang di berbagai bidang seperti bidang kedokteran, pertanian, pangan, dan sebagainya.



Ruang Lingkup dan Peran Biologi
Ruang Lingkup dan Peran Biologi

Tujuan dari pembahasan materi ini adalah:
#1. Memahami objek-objek Biologi dan permasalahannya.
#2. Mendeskripsikan struktur dan organisasi kehidupan.
#3. Memahami cara menyelesaikan permasalahan Biologi.
#4. Menjelaskan manfaat dan bahaya perkembangan Biologi.


B). Memahami Objek-objek dan Permasalahan Ilmu Biologi

Kehidupan di bumi disusun oleh struktur hierarki yang sangat teratur.

Tingkatan organisasi kehidupan ini dimulai dari tingkat Molekul, Sel, Jaringan, Organ, Sistem Organ, Individu, Populasi, Komunitas, Ekosistem.

Juga terdapat tingkatan kehidupan dalam suatu area yang lebih luas, yaitu Bioma dan Biosfer.

Sekumpulan atom-atom yang berikatan akan membentuk molekul-molekul penyusun makhluk hidup yang disebut molekul organik.

Molekul-molekul oraganik tersebut merupakan dasar penyusun unit terkecil dari suatu makhluk hidup, yang disebut dengan Sel.

Sedangkan, sekumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama akan berkembang membentuk sebuah tingkatan yang disebut Jaringan.

Sekumpulan jaringan yang telah berkembang, akan membentuk sebuah tingkatan yang disebut Organ.

Pada tingkatan ini, organ-organ akan berkembang membentuk sebuah tingkatan yang di dalamnya terdapat berbagai Sistem Organ.

Berbagai sistem organ yang saling terkait tersebut akan bersatu membentuk sebuah tingkatan satuan kehidupan yang disebut Organisme.

Organisme disebut juga Individu, yang merupakan satuan pengukuran terkecil dari semua jenis makhluk hidup.

Selanjutnya, sekumpulan organisme atau individu yang sejenis yang menempati area tertentu (habitat), akan membentuk sebuah tingkatan Populasi.

Kumpulan dari populasi yang menempati area yang sama dan saling berhubungan antara populasi yang satu dengan lainnya akan membentuk sebuah tingkatan yang disebut Komunitas.

Komunitas-komunitas yang terbentuk tersebut akan saling mendorong untuk saling berinteraksi dan mempengaruhi, melibatkan komponen-komponen Biotik (benda hidup) dan Abiotik (benda tak hidup) yang selanjutnya membentuk sebuah tingkatan yang disebut Ekosistem.

Ekosistem yang membentuk keseluruhan lingkungan yang terdapat di bumi, akan membentuk sebuah tingkatan yang disebut Biosfer.

Sedangkan Bioma diartikan sebagai suatu komunitas utama dunia yang diklasifikasikan berdasarkan vegetasi dominan dan ditandai oleh adaptasi organisme terhadap lingkungan suatu habitat tertentu.

Dalam sebuah tingkatan ekosistem, terdapat suatu peran dari suatu makhluk hidup yang disebut Niche. Pengelompokan peran tersebut terdiri atas Produsen (kelompok tumbuhan), Konsumen (kelompok hewan, termasuk manusia) dan Pengurai (bakteri atau jamur). #Materiipa10

Terakhir diperbarui: 12-11-2018
Pesan Admin: Jika konten dalam website ini bermanfaat, silakan Anda bagikan melalui tombol share media sosial yang telah tersedia di bagian akhir setiap artikel. Terima kasih, semoga berkah. Aaamiin.