Skip to main content
MENU

Pengertian dan Perbedaan Partikel Zat Atom, Ion, Molekul Unsur dan Molekul Senyawa

Hallo adik - adik, selamat belajar IPA...

Pada artikel berikut, kita akan membahas tentang bagian - bagian partkel zat, di antaranya ada Atom, Ion, Molekul unsur dan Molekul senyawa.

Namun, sebelumnya kita harus tahu juga apa pengertian dari partikel materi? Apa perbedaan khusus dari masing - masing jenis materi?

Agar lebih jelas mengenai perbedaan khusus dari patikel zat (atom, ion, molekul unsur dan molekul senyawa), mari kita pahami ulasan berikut.


A. Partikel Zat
Partikel zat merupakan bagian terkecil dari suatu materi. Semua materi disusun oleh butiran - butiran partikel materi, yang tidak dapat dilihat mata secara langsung.


B. Macam - macam Partikel Zat
Terdapat 3 macam patikel zat dalam kehidupan kita sehari - hari, yaitu Atom, Ion, dan Molekul.

1. Atom
Atom merupakan bagian terkecil dari suatu unsur yang masih memiliki sifat unsur tersebut. Teori atom pertama kali dikemukakan oleh John Dalton.

Atom - atom suatu unsur memiliki kesamaan (identik) dalam segala, namun berbeda dari atom - atom penyusun unsur lain.

Atom terdiri atas Proton, Elektron, dan Neutron. Proton bermuatan positif, Elektron bermuatan negatiff, dan Neutron bersifat netral.

Atom - atom suatu unsur dapat bergabung satu sama lain membentuk molekul senyawa dengan perbandingan tertentu.

2. Ion
Ion merupakan atom atau gugus atom yang bermuatan listrik. Dalam hal ini, ion dibagi menjadi 2 jenis, yaitu Kation (ion Positif) dan Anion (ion Negatif).

Cara mengenali Ion sangat mudah, yaitu dengan ciri khusus Atom yang berpangkat bilangan Positif (jika Kation) dan berpangkat bilangan Negatif (jika Anion).

*) Ion Positif (Kation) terbentuk apabila suatu atom melepaskan elektronnya. Misalnya atom Natrium (Na) melepaskan 1 elektron, maka akan menjadi (Na+).

*) Ion Negatif (Anion) terbetuk apabila suatu atom menangkap (menerima) elektron yang dilepaskan atom lain. Misalnya atom Klor (Cl) menangkap 1 elektron, maka akan menjadi ion Klorida (Cl-).

Pengertian dan Perbedaan Partikel Zat Atom, Ion, Molekul Unsur dan Molekul Senyawa
Pengertian dan Perbedaan Partikel Zat Atom, Ion, Molekul Unsur dan Molekul Senyawa


3. Molekul
Molekul merupakan gabungan dua atom atau lebih yang sejenis maupun beda jenis. Molekul dibagi menjadi 2 jenis, yaitu Molekul Unsur dan Molekul Senyawa.

a). Molekul Unsur
Molekul unsur merupakan gabungan dari dua atom atau lebih yang sejenis. Misalnya beberapa molekul unsur adalah seperti Hidrogen (H2), Oksigen (O2), Nitrogen (N2), Iodin (I2), Korin (Cl2), Fosfor (P4), Belerang (S8), Bromin (Br2), dan lain sejenisnya.

Cara mengenali molekul senyawa sangat mudah, yaitu dengan adanya sebuah gambar yang warna dan bentuknya sama. Misalnya molekul Oksigen digambarkan dengan 2 segitiga, 2 persegi, 2 lingkaran yang sama warna dan bentuknya.

b). Molekul Senyawa
Molekul senyawa merupakan gabungan 2 maupun beberapa atom yang berbeda jenis.

Misalnya molekul senyawa Air, dengan rumus kimia H2O yang terdiri atas 2 atom Hidrogen (H) dan 1 atom Oksigen (O), Molekul senyawa Karbon dioksida, dengan rumus kimia CO2 yang terdiri atas 1 atom Karbon (C) dan 2 atom Oksigen, Molekul senyawa Asam cuka dengan rumus kimia CH3COOH, terdiri atas 2 atom Karbon, 4 atom Hidrogen, dan 2 atom Oksigen, dan lain sejenisnya.

Cara mudah mengenali molekul senyawa adalah dengan disimbolkan berbeda warna dan bentuk pada masing - masing atom penyusunnya. Contohnya Molekul senyawa air disimbolkan 2 lingkaran warna putih untuk 2 atom Hidrogen dan 1 lingkaran warna hitam untuk 1 atom Oksigen.
Pesan Admin: Jika konten dalam website ini bermanfaat, silakan Anda bagikan melalui tombol share media sosial yang telah tersedia di bagian akhir setiap artikel. Terima kasih, semoga berkah. Aaamiin.